Dokita - Dokter Kita » Gula http://dokita.co Portal Informasi dan Konsultasi Kesehatan Terbaik Mon, 01 Sep 2014 05:37:04 +0000 woocommerce-ic-en-GB hourly 1 Pemanis Buatan http://dokita.co/blog/pemanis-buatan/ http://dokita.co/blog/pemanis-buatan/#comments Mon, 28 Oct 2013 03:19:37 +0000 http://205.186.146.45/?p=9053 Read more »]]> Pemanis Buatan(Image courtesy of / freedigitalphotos.net)

Apa Itu Pemanis Buatan ?

Pemanis buatan dapat digunakan sebagai pengganti gula untuk memaniskan makanan dan minuman. Anda dapat menambahkan pemanis buatan ke dalam minuman, seperti kopi atau es teh, dan pemanis buatan ini ditemukan dalam banyak makanan yang dijual di toko-toko. Pemanis buatan yang disebut juga sebagai pengganti gula, terbuat dari bahan kimia dan alami.

Pengganti gula mengandung sedikit kalori dibandingkan dengan gula asli, bahkan beberapa pengganti gula tidak mengandung kalori. Banyak orang menggunakan pengganti gula sebagai cara untuk membatasi konsumsi gula yang mereka makan, yang dilakukan mungkin untuk menurunkan berat badan, mengendalikan gula darah, atau menghindari gigi berlubang pada gigi mereka.

Pengganti gula yang umum digunakan adalah :

  • Aspartame (Equal, NutraSweet). Aspartame banyak digunakan untuk memaniskan soft drinks diet.
  • Sakarin (Sweet’N Low, Sugar Twin). Sakarin banyak digunakan dalam makanan dan minuman diet.
  • Sucralose (Splenda). Suclarose banyak digunakan dalam makanan dan minuman diet.
  • Acesulfame K (Sunett). Acesulfame K sering dikombinasikan dengan sakarin dalam soft drinks diet.
  • Stevia (Truvia, PureVia, SweetLeaf). Stevia terbuat dari tanaman herbal dan digunakan dalam makanan dan minuman.

Gula alkohol juga digunakan untuk memaniskan makanan dan minuman diet. Produk nabati ini antara lain manitol, sorbitol, dan xylitol. Jika Anda terlalu banyak makan gula alkohol, maka dapat menyebabkan diare, kembung, dan berat badan bertambah.

Jika tujuan Anda adalah untuk menurunkan berat badan, maka perlu diingat bahwa meskipun makanannya bebas gula, namun makanan tersebut masih bisa mengandung karbohidrat, lemak, dan kalori. Jadi langkah yang baik adalah tetap membaca label nutrisi untuk memeriksa jumlah kalori dan karbohidratnya.

Apakah Pengganti Gula Aman Dikonsumsi?

Ya. FDA (Badan Pengawas Obat dan di Amerika) mengatur penggunaan pemanis buatan. Dulu, sakarin dianggap meningkatkan risiko kanker kandung kemih pada hewan. Namun penelitian yang dikaji oleh FDA tidak menemukan bukti yang jelas tentang hubungan antara sakarin dan kanker pada manusia.

Orang yang memiliki fenilketonuria (PKU) harus menghindari makanan dan minuman yang mengandung aspartam, yang berisi phenylalanine.

Apakah Pemanis Buatan Meningkatkan Gula Darah ?

Tidak. Pemanis buatan tidak menghasilkan energi, sehingga tidak akan mempengaruhi gula darah Anda. Jika Anda menderita diabetes, pengganti gula ini aman untuk digunakan. Namun hal ini tidak berlaku untuk gula alkohol. Walau gula alkohol tidak menyebabkan lonjakan gula darah secara tiba-tiba, tetapi kandungan karbohidrat di dalamnya dapat mempengaruhi gula darah Anda.

Jika Anda menderita diabetes, bacalah label makanan dengan hati-hati untuk mengetahui jumlah karbohidrat dalam setiap penyajian makanan yang mengandung gula alkohol. Langkah yang baik juga adalah untuk menguji gula darah Anda setelah Anda menyantap makanan mengandung gula alkohol atau pemanis buatan untuk mengetahui bagaimana reaksinya dalam mempengaruhi gula darah Anda.

Perbandingan Antara Pengganti Gula

Nama Pemanis Buatan Dapat digunakan untuk memasak dan memanggang
Aspartame (NutraSweet, Equal) Tidak, karena aspartam hancur ketika dimasak
Saccharin (Sweet’N Low) Ya
Sucralose (Splenda) Ya
Acesulfame K (Sunett) Ya
Stevia (Truvia, PureVia, SweetLeaf) Ya

Sumber: WebMD

]]>
http://dokita.co/blog/pemanis-buatan/feed/ 0
Gula dan Diabetes http://dokita.co/blog/gula-dan-diabetes/ http://dokita.co/blog/gula-dan-diabetes/#comments Mon, 25 Mar 2013 02:26:09 +0000 http://dokita.co/blog/?p=4448 Read more »]]>

Diabetes Mellitus berakibat pada naiknya kadar gula darah secara permanen. Semakin lama, kadar gula darah yang tinggi tersebut akan menghancurkan tubuh dan dapat menyebabkan penyakit-penyakit komplikasi lainnya yang berhubungan dengan diabetes.

Lalu mengapa kadar gula darah tinggi buruk bagi anda? Berapa barometer kadar gula darah yang tepat dan terlalu banyak? Berikut pembahasan mengenai bagaimana gula dapat mempengaruhi diabetes.

Diabetes dan kadar gula darah yang normal

Saat ini, diagnosa diabetes didasarkan pada kadar gula darah sebagai berikut :

  • Tidak Puasa, kadar gula darah > 11.1 mmol/L
  • Puasa , kadar gula darah > 7.0 mmol/L

Untuk penderita non-diabet, Kadar gula darah sebelum makan biasanya berkisar antara 3.9 mmol/L- 4.4 mmol/L. Di bawah angka 5.5 mmol/L dalam keadaan puasa dianggap normal bagi standard diagnosa ini.

Lalu bagaimana dengan angka kadar gula rendah? Hal ini juga bervariasi. Biasanya kadar gula darah seseorang tidak akan jatuh melebihi 3 mmol/l walaupun dalam keadaan puasa berkepanjangan. Ketika anda sedang puasa atau diet, Liver menjaga agar kadar gula darah anda normal dengan mengubah lemak dan otot menjadi gula. Ada juga yang kadar gula darahnya di bawah 3 mmol/L, namun tanpa obat-obat diabetes atau kondisi medis yang tidak normal, sangat kecil kemungkinan kadar gula darah turun hingga titik berbahaya.

Kadar gula, diabetes, dan prediabetes

Kadar gula lebih tinggi dari normal artinya diabetes atau pre-diabetes muncul.

Ada beberapa cara untuk mendiagnosa diabetes :

  • Yang pertama dikenal sebagai Puasa plasma glukosa. Seseorang dikatakan menderita Diabetes apabila kadar gula darahnya > dari 7.0 mmol/L setelah 8 jam tidak mengkonsumsi makanan
  • Yang kedua adalah Oral toleransi glukosa. Setelah puasa selama 8 jam, seseorang diberikan minuman gula spesial. Kalau setelah 2 jam sehabis konsumsi, kadar gula darah orang tersebut > 11.1 mmol/L maka orang tersebut dikatakan memiliki penyakit diabetes
  • Yang ketiga adalah mengecek kadar gula darah secara acak / tidak memiliki jadwal tetap. Jika kadar gula > 11.1 mmol/l, dengan gejala sering buang air kecil, haus atau penurunan berat badan, maka orang tersebut dikatakan memilki Diabetes.

Tapi diabetes bukanlah seperti saklar yang dapat dimatikan atau dinyalakan – sehat hari ini, diabetes besoknya. Kadar gula yang diatas dari normal tetap dianggap tidak sehat. Kondisi kadar gula darah yang lebih tinggi dari normal tetapi tidak memenuhi kriteria di atas untuk diagnosa diabetes, disebut dengan Pre-diabetes.

Orang-orang yang mengalami pre-diabetes lebih rentan 15x untuk terjangkit penyakit Diabetes. Prediabetes juga memiliki resiko penyakit jantung walaupun tidak setinggi resiko Diabetes. Prediabetes yang dapat berubah menjadi diabetes ini dapat dicegah dengan olah raga dan diet yang sehat.

Gula dan tubuh anda

Lalu mengapa kadar gula tinggi buruk bagi tubuh anda?

Walaupun glukosa sangat diperlukan sebagai bahan bakar sel di dalam tubuh kita

namun jikalau berlebihan akan berfungsi sebagai racun yang membunuh perlahan-lahan.

  1. Kadar gula darah yang tinggi perlahan lahan mengerosi kemampuan sel dalam pankreas untuk memproduksi insulin. Pankreas mengikuti irama kerja kadar gula sehingga insulin yang dihasilkan berlebih. Perlahan-lahan, pankreas secara permanen rusak.
  2. Semua kelebihan gula digunakan dalam darah. Gula berubah bentuk menjadi bahan yang lengket dan menyelimuti protein dalam darah, yang biasanya ‘bebas gula’. Karena hal ini, protein tidak bekerja dengan baik, yang kemudian menumpuk dalam pembuluh darah sehingga mengakibatkan kerusakan.

Karena adanya kadar gula darah yang tinggi di seluruh tubuh, maka seluruh tubuh dapat dirusak.

Berikut daftar penyakit komplikasi akibat gula darah tinggi dan perusakan pembuluh darah :

  • Kerusakan Ginjal, memerlukan dialysis
  • Stroke
  • Penyakit jantung
  • Kebutaan / kehilangan penglihatan
  • Kerusakan sistem kekebalan tubuh, meningkatkan resiko infeksi
  • Impoten
  • Kerusakan sistem saraf (Neuropathy), kehilangan rasa sakit dan indera perasa pada kaki, lengan, tangan
  • Aliran darah ke kaki menjadi berkurang, sehingga luka di kaki sulit sembuh

Dalam kasus yang ekstrim, amputasi pada kaki diperlukan.

Melihat ini, maka sangatlah penting untuk menjaga kadar gula agar kadar gula normal.

Berikut sedikit petunjuk mengenai kadar gula yang baik untuk sehari-harinya apabila

anda mengalami diabetes :

Dewasa dengan Diabetes Tipe 1:

  • Sebelum makan : 4-7 mmol/l
  • 2 jam setelah makan : kurang dari 9 mmol/l

Dewasa dengan Diabetes Tipe 2:

  • Sebelum makan : 4-7 mmol/l
  • 2 jam setelah makan : kurang dari 8.5 mmol/l

Jika anda mengalami gejala kadar gula darah tinggi, dan jika kadar gula darah anda

lebih tinggi dari 10 mmol/l dalam waktu lebih dari seminggu atau dalam 2 kali pencatatan

kadar gula darah anda lebih dari 16 mmol/l, konsultasikanlah dengan dokter.

Sumber: WebMD

]]>
http://dokita.co/blog/gula-dan-diabetes/feed/ 0
Berapakah batas gula darah normal? http://dokita.co/blog/berapakah-batas-gula-darah-normal/ http://dokita.co/blog/berapakah-batas-gula-darah-normal/#comments Tue, 22 Jan 2013 04:49:26 +0000 http://dokita.co/blog/?p=3321 Q: Dear Dokter, Berapakah batas gula darah yang normal?

A: Pada saat puasa adalah 80-110mg/dl, dan pada saat 2 jam sehabis makan adalah 110-145 mg/dl.

]]>
http://dokita.co/blog/berapakah-batas-gula-darah-normal/feed/ 0