Hernia Inguinal (Turun berok) Bagian 1

Hernia Inguinal (Turun Berok)

Oleh: dr. Sutopo Widjaja, MS

Pada artikel bagian 1 ini akan dibahas mengenai apa itu hernia dan jenis hernia secara umum. Kemudian secara khusus akan membahas mengenai, apa itu hernia inguinal, apa penyebab dan proses terjadinya hernia inguinal. Sedangkan informasi mengenai jenis, gejala, komplikasi, diagnosis dan mengelola hernia inguinal indirek akan dibahas pada artikelĀ Hernia Inguinal (Turun Berok) Bagian 2 disini.

Mr. A, 38 tahun mengeluh ada benjolan di lipat paha kanan, benjolan ini menonjol kalau sedang berdiri atau mengangkat sesuatu dan akan hilang sendiri kalau tidur berbaring, tidak ada rasa nyeri, karena takut menderita tumor A berkonsultasi ke RS, dokter mendiagnosis benjolan tsb adalah hernia dan disarankan operasi.

Apa Itu Hernia ?

Hernia adalah penonjolan isi suatu rongga melalui cacat atau bagian lemah dari dinding rongga tersebut. Bila dinding rongga perut mempunyai titik lemah maka akibat tekanan dalam rongga perut yang meninggi, organ perut, misalnya usus, dapat terdorong keluar melalui titik lemah tersebut sehingga terjadi hernia. Hernia terdiri dari cincin, kantong dan isi hernia.

Ada Berapa Jenis Hernia ?

Hernia sangat bervariasi dan dapat dikelompokkan sebagai berikut :

  1. Berdasarkan proses terjadinya :
    1. Hernia bawaan/kongenital
    2. Hernia dapatan atau akuisita.
  2. Menurut letaknya :
    1. Hernia inguinal (di lipat paha)
    2. Hernia femoral (di bawah lipat paha)
    3. Hernia umbilikal (di lobang pusar)
    4. Hernia hiatal / diafragma (di sekat rongga perut)
  3. Menurut pandangan dari luar :
    1. Hernia dalam / interna, yaitu hernia yang tidak tampak dari luar. Contoh hernia hiatal.
    2. Hernia luar / eksterna, lebih banyak ditemukan, yaitu hernia yang tampak dari luar seperti hernia inguinal, hernia umbilikal, hernia femoral dsb.
  4. Menurut sifatnya :
    1. Hernia reponibel (hernia yang isinya masih dapat keluar masuk ke rongga asal)
    2. Hernia ireponibel (hernia yang isinya sudah tidak dapat kembali ke rongga asal karena telah terjadi perlengketan dengan jaringan sekitar)
    3. Hernia inkarserata (hernia yang isinya terjepit oleh cincin, akibatnya isi kantong terperangkap dan tidak dapat kembali ke rongga asal)
    4. Hernia strangulata (hernia inkarserata yang disertai gangguan sirkulasi akibat pembuluh darah organnya juga terjepit. Gangguan sirkulasi akan menyebabkan kematian jaringan, bila dikuti infeksi oleh kuman akan terjadi pembusukan (ganggren).

Apa yang Dimaksud dengan Hernia Inguinal ?

Hernia inguinal adalah hernia yang terjadi di lipat paha, merupakan hernia yang paling sering ditemukan (sekitar 75 % dari hernia di dinding perut), Hernia inguinalis dapat dijumpai pada semua usia, tetapi lebih sering ditemukan pada laki-laki daripada perempuan.

Bagaimana Proses Terjadinya Hernia Inguinal ?

Pada kondisi normal, saat bayi masih dalam kandungan, buah zakar (testis) masih terletak di dalam rongga perut. Menjelang kelahiran testis akan berpindah melewati saluran lipat paha (canalis inguinal) turun ke kantong zakar (scrotum). Setelah itu lobang yang tersisa di rongga perut (anulus inguinal) dan canalis inguinal akan menutup secara alamiah.

Kegagalan penutupan lobang dan saluran lipat paha memungkinkan organ dalam rongga perut terdorong dan menonjol ke saluran lihat paha dan menimbulkan hernia inguinal.

Apa Penyebab Hernia Inguinal ?

Pada umumnya ada tiga faktor yang berperan untuk terjadinya hernia inguinal, yaitu:

  1. Cacat bawaan dimana terdapat kegagalan penutupan lobang dan saluran lipat paha.
  2. Melemahnya otot dan jaringan ikat di dinding rongga antara lain: karena usia, kurang gizi, alkoholisme.
  3. Peninggian tekanan di dalam rongga yang berlangsung lama antara lain: batuk dan bersin menahun, merokok, angkat barang berat, mengedan, kegemukan, kehamilan dan sebagainya.

6 Komentar untuk “Hernia Inguinal (Turun berok) Bagian 1”

  1. gerry

    Jika sehabis ereksi lama skrotum terasa sakit . Apkh termsuk hernia . Dan kalau dipngkal paha ada benjoln brapa bsar bnjolannya

    Reply

Komentar

  • (will not be published)

9 items

Total Purchase: Rp 1.328.000