Penyebab Osteoporosis

Apakah Anda mencari tahu apa yang menyebabkan Osteoporosis? Anda mungkin akan terkejut ketika mengetahui bahwa banyak faktor yang berkontribusi terhadap kondisi Osteoporosis. Misalnya, penurunan estrogen saat menopause merupakan salah satu penyebabnya. Ada juga karena faktor genetik. Jika ibu atau nenek Anda memiliki osteoporosis, maka kemungkinan Anda lebih tinggi untuk memiliki Osteoporosis. Makan dengan pola makam yang rendah kalsium, kurang berolahraga, dan merokok merupakan faktor lain yang dapat menyebabkan osteoporosis. Sangat penting untuk mengetahui semua faktor yang dapat menyebabkan osteoporosis sehingga Anda dapat mengambil langkah-langkah preventif untuk menghentikan penyakit ini sebelum berkembang atau Anda mengalami patah tulang.

Apakah Osteoporosis Dimulai Pada Masa Kanak-kanak?

Pada masa kanak-kanak dan remaja, tubuh secara terus-menerus merusak tulang tua dan membangun kembali tulang baru. Tubuh melakukannya melalui proses yang disebut “”remodeling.” Selama waktu ini, tubuh membangun tulang lebih banyak daripada menghilangkannya, sehingga tulang tumbuh dan menjadi kuat.

Anda sering mendengar betapa pentingnya mendapatkan cukup kalsium bagi wanita. Hal tersebut sama pentingnya, bahkan mungkin lebih penting bahwa anak-anak dan remaja mendapatkan asupan kalsium yang cukup untuk meningkatkan proses pembentukan tulang. Penting juga bagi mereka untuk berlatih setiap hari untuk membangun tulang yang kuat.

Kapankah Osteoporosis Biasanya Terjadi Pada Wanita?

Bagi kebanyakan wanita, pertumbuhan puncak tulang antara usia 25 sampai 30 tahun. Beberapa wanita mungkin lebih awal dari itu tergantung pada faktor-faktor risiko osteoporosis. Ketika pertumbuhan puncak tulang dicapai, maka pada titik tertentu, biasanya sekitar usia 35 tahun, wanita mulai kehilangan kepadatan tulang.

Walaupun kepadatan tulang hilang sebagian setiap tahunnya, laju kehilangan tersebut meningkat secara dramatis dalam lima sampai 10 tahun setelah menopause. Kemudian, selama beberapa tahun, laju kecepatan kerusakan tulang yang terjadi jauh lebih besar daripada pembangunan tulang baru. Ini adalah proses yang akhirnya menyebabkan osteoporosis.

Selama waktu tersebut, meskipun tulang Anda mungkin masih cukup kuat untuk mencegah patah tulang yang tidak umum dan tidak memiliki tanda-tanda osteoporosis, keropos pada tulang dapat terdeteksi dengan tes kepadatan tulang.

Apakah Osteoporosis Terjadi Juga Pada Pria?

Ya benar, pria juga mendapatkan osteoporosis. Bahkan, sekitar 1,5 juta pria di atas usia 65 tahun mengalami osteoporosis. Osteoporosis biasanya dimulai sekitar 10 tahun kemudian pada pria dibandingkan wanita. Osteoporosis pada pria tetap sama dengan wanita yaitu sama-sama menyakitkan dan membuat tidak aktif.

Seberapa Umum Osteoporosis Pada Masa Sekarang?

Osteoporosis sekarang ini menjadi semakin umum. Di antara orang-orang berumur 50 tahun dan lebih tua, 55% diantaranya memiliki risiko signifikan untuk osteoporosis. Contohnya di Amerika Serikat, lebih dari 10 juta pria dan wanita mengalami osteoporosis, dan hampir 34 juta lagi diperkirakan memiliki massa (kepadatan)  tulang yang rendah. Hal tersebut menempatkan mereka pada posisi risiko tinggi untuk osteoporosis.

Faktor Risiko untuk Osteoporosis

Tingkat kehilangan tulang bervariasi dari satu orang dengan yang lain. Umumnya sekitar setengah baya, tulang menjadi lebih tipis. Seberapa cepat atau seberapa lambat Anda kehilangan tulang tergantung pada sejumlah faktor:

  • Apakah Anda pernah mengalami patah tulang setelah usia 40 tahun
  • Tingkat aktivitas Anda
  • Berapa banyak asupan kalsium yang Anda dapatkan?
  • Riwayat keluarga Anda
  • Riwayat Anda meminum obat tertentu.
  • Kebiasaan gaya hidup Anda, seperti apakah Anda merokok atau berapa banyak alkohol yang Anda konsumsi
  • Terjadinya menopause

Menopause, Estrogen, dan Osteoporosis

Estrogen sangat penting untuk mempertahankan kepadatan tulang pada wanita. Ketika tingkat estrogen menurun setelah menopause, kecepatan kehilangan tulang meningkat. Hal ini dapat terjadi pada menopause alami atau menopause awal jika Anda melakukan bedah pengangkatan ovarium.

Selama lima sampai 10 tahun pertama setelah menopause, wanita bisa kehilangan sampai 2% sampai 4% kepadatan tulang setiap tahunnya. Hal itu berarti wanita dapat kehilangan sebanyak 25% sampai 30% dari kepadatan tulang mereka selama kurun waktu itu.

Pengeroposan tulang dipercepat setelah menopause merupakan penyebab utama osteoporosis pada wanita. Bagi wanita, memiliki tulang sekuat mungkin sebelum memasuki menopause adalah perlindungan terbaik terhadap patah tulang.

Dapatkan Osteoporosis Dicegah?

Satu dari setiap tiga perempuan yang hidup sampai usia 90 tahun akan mematahkan pinggul karena osteoporosis. Pria juga rentan. Ada banyak hal yang dapat Anda lakukan untuk mencegah osteoporosis dan menghindari patah tulang yang menyakitkan. Misalnya, pastikan Anda mendapatkan banyak kalsium dalam pola makan harian Anda. Anda bisa mendapatkan kalsium baik dari makanan maupun suplemen. Anda juga dapat memeriksa faktor risiko osteoporosis Anda dan mengendalikan apa yang bisa diubah atau diperbaiki. Jika Anda membutuhkan obat, dokter Anda dapat memberikan rekomendasi tentang penggunaan obat osteoporosis.

Satu hal yang sangat penting yang dapat Anda lakukan adalah pastikan Anda mendapatkan banyak latihan. Latihan menahan beban dapat merangsang sel-sel untuk membuat tulang baru. Dengan meningkatkan berat bantalan latihan, maka Anda mendorong tubuh Anda untuk membentuk lebih banyak tulang. Hal ini dapat menunda atau bahkan membalikkan proses destruktif osteoporosis yang mengakibatkan patah tulang yang menyakitkan. Dengan menambahkan latihan kekuatan pada latihan Anda akan meningkatkan kekuatan otot dan fleksibilitas Anda sehingga mengurangi kemungkinan jatuh.

Sumber: WebMD

Artikel terkait:
Sekilas Fakta Mengenai Osteoporosis
Osteoporosis
Penyebab Fraktur Kompresi Tulang Belakang
Pemeriksaan Kepadatan Mineral Tulang (Bone Mineral Density Scan)
Mengelola Osteoporosis dan Kesehatan Tulang
Makanan Super untuk Tulang Anda

6 Komentar untuk “Penyebab Osteoporosis”

  1. Michael Kors Handbags Sale

    Nice post. I used to be checking continuously this blog and I’m inspired! Very helpful information particularly the final phase I handle such info much. I used to be looking for this certain information for a long time. Thanks and best of luck.

    Reply

Komentar

  • (will not be published)

4 items

Total Purchase: Rp 572.000